Perbaiki Masalah Gangguan Mata Juling dengan Terapi di Klinik Mata

Perbaiki Masalah Gangguan Mata Juling dengan Terapi di Klinik Mata

Klinik Mata – Permasalahan mata juling atau yang dikenal dengan strabismus merupakan gangguan yang sering dijumpai pada anak. Mata juling sendiri merupakan suatu gangguan penglihatan yang disebabkan oleh ketidakseimbangan posisi mata. Dimana kedua mata tidak sejajar, sehingga menyebabkan terganggunya pengolahan informasi visual yang diterima oleh otak. Penting sekali untuk segera melakukan terapi pengobatan agar kondisi tersebut tidak menyebabkan masalah penglihatan yang berkepanjangan.

Ketahui tentang Gangguan Mata Juling

Mata juling merupakan gangguan pada mata, dimana posisi kedua mata tidak sejajar. Pada kondisi mata juling, mata akan melihat ke arah yang berbeda. Kondisi mata juling dapat terjadi pada satu atau pada kedua mata. Dalam istilah medis kondisi mata juling dikenal dengan istilah strabismus. Mata juling muncul karena adanya gangguan koordinasi pada otot penggerak bola mata. Dimana satu mata bisa melihat ke arah depan, sedangkan mata lainnya dapat melihat ke atas, bawah, atau bahkan ke samping.

Ketahui Apa Saja Penyebab Mata Juling

Terdapat beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya gangguan mata juling. Beberapa faktor risiko mata juling tersebut, meliputi:

  • Menderita rabun jauh atau mata minus (myopia)
  • Menderita rabun dekat atau mata plus (hiperopia)
  • Menderita mata silinder atau astigmatisme
  • Menderita kelumpuhan otak atau cerebral palsy
  • Mengalami infeksi, seperti misalnya campak
  • Memiliki riwayat keluarga yang menderita mata juling (strabismus)
  • Menderita kelainan genetic tertentu seperti down syndrome
  • Menderita diabetes
  • Menderita kanker mata atau retinoblastoma
  • Bayi yang lahir secara prematur atau kelahiran prematur

Mata juling tidak hanya bisa menyerang anak-anak, tapi juga bisa dialami oleh orang dewasa. Berbeda dengan anak-anak, faktor risiko mata juling yang terjadi pada orang dewasa, seperti:

  • Cedera yang terjadi pada mata atau kepala
  • Botulisme
  • Stroke atau tumor otak
  • Mata malas (amblyopia)
  • Guillain barre syndrome
  • Diabetes
  • Penyakit Graves

Baca Juga: Cegah Gangguan Mata Memburuk dengan Terapi Mata

Ketahui Jenis Pemeriksaan untuk Mata Juling

Melakukan pemeriksaan sedini mungkin penting untuk mendeteksi kondisi mata juling (strabismus). Untuk mengetahui apakah seseorang benar-benar menderita mata juling, beberapa pilihan pemeriksaan mata juling yang bisa dilakukan, seperti:

Pemeriksaan visus (tes ketajaman mata)

Pemeriksaan visus atau ketajaman mata ini perlu dilakukan untuk memastikan kedua mata memiliki ketajaman penglihatan yang baik. Pemeriksaan visus (ketajaman mata) ini dapat dilakukan dengan mengikuti tingkatan umur anak.

Tes pergerakkan bola mata

Tes pergerakan bola mata digunakan untuk menilai kemampuan pergerakkan bola mata ke delapan arah mata angin. Selanjutnya, posisi mata pada saat memandang ke depan juga akan dinilai pada tes ini.

Cover test

Pemeriksaan cover test dilakukan dengan menutup salah satu sisi mata secara bergantian. Dimana kemudian, dokter mata akan melihat ada atau tidaknya pergerakkan pada bola mata. Pada kondisi yang normal, tidak terjadi pergerakkan bola mata walaupun salah satu mata telah ditutup.

Terapi Proprioseptif untuk Mata Juling

Tidak sedikit kasus mata juling yang terjadi pada anak-anak. Seseorang dengan mata juling memiliki keterbatasan kemampuan visual. Untuk memperbaiki permasalahan tersebut dibutuhkan perawatan yang tepat. Salah satu cara efektif untuk memperbaiki gangguan mata juling yaitu dengan sebuah terapi, yakni terapi proprioseptif. Ini merupakan sebuah terapi yang ditujukan untuk mengobati gangguan mata juling (strabismus) agar mata kembali normal. Penting sekali melakukan terapi mata juling di klinik mata untuk mencegah komplikasi yang bisa ditimbulkannya.

Terapi proprioseptif adalah terapi untuk memperbaiki kondisi mata juling secara efektif. Terapi proprioseptif bertujuan untuk menyelaraskan persepsi penglihatan dan gerak tubuh pada anak. dengan demikian dapat memperbaiki kondisi mata juling laten yang ditimbulkan akibat persepsi penglihatan yang salah. Selain itu, terapi tersebut membantu menyejajarkan posisi kedua mata agar kembali pada kondisi normal. Sehingga, mata bisa berkoordinasi dengan baik dan menyampaikan informasi visual secara tepat dan akurat.

Anda membutuhkan layanan kesehatan mata? Segera kunjungi Vio Optical Clinic. Kami memberikan layanan pemeriksaan kesehatan mata secara menyeluruh dengan peralatan medis canggih yang lengkap. Vio Optical Clinic memiliki staf profesional yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik untuk anda. Percayakan kesehatan mata anda bersama layanan kesehatan mata dari Vio Optical Clinic. Dan jangan lupa kunjungi juga channel kami VIO OPTICAL Clinic untuk melihat lebih dekat profesionalitas kami dalam perawatan kesehatan mata.

Artikel Terkait

Promo Terbaru

Artikel Terpopuler

Pentingnya Pemeriksaan Mata