Pelajari dengan Baik Apa Itu Eye Hand Coordinations

Sangat penting mengetahui hal terkait kesehatan mata dengan baik. Hal tersebut bertujuan untuk  mengetahui apakah fungsi penglihatan kita bekerja dengan baik. Salah satunya yaitu eye hand coordinations atau bisa dikatakan sebagai koordinasi mata dan tangan. Ini menjadi salah satu hal yang bisa mengindikasikan apakah sistem penglihatan berfungsi dengan baik. Pelajari lebih lanjut lagi tentang eye hand coordinations untuk mengetahui apakah sistem penglihatan serta kemampuan visi anda bekerja dengan baik.

Apa Itu Eye Hand Coordinations?

Eye hand coordinations atau yang disebut dengan koordinasi tangan-mata adalah kemampuan sistem penglihatan untuk mengkoordinasikan informasi yang diterima melalui mata. Dimana informasi yang telah diterima tersebut dibutuhkan untuk mengontrol, membimbing, dan mengarahkan tangan dalam menyelesaikan berbagai tugas. Misalnya seperti menulis atau menangkap bola. Eye hand coordinations menggunakan mata untuk mengarahkan perhatian dan tangan untuk melaksanakan tugas. Saat itulah mata melacak gerakan tangan dan mengirim informasi tersebuut ke otak.

Eye hand coordinations yang baik didasarkan pada informasi yang diterima oleh otak dari sinyal-sinyal yang telah dikirim mata dalam milidetik. Yang mana kemudian otak mengoordinasikan gerakan tangan untuk bertindak sebagai respons terhadap apa yang perlu dilakukan tangan. Jika kemampuan eye hand coordinations anda buruk, maka kemungkinan anda bisa mengalami kesulitan dengan tugas sehari-hari seperti membaca, menulis, dan olahraga. Terdapat beberapa hal yang bisa menyebabkan gangguan eye hand coordinations yang buruk baik itu bawaan lahir ataupun akibat cedera.

Permasalahan Eye Hand Coordinations Yang Buruk

Eye hand coordinations yang buruk bisa memengaruhi keterampilan motorik baik itu motorik halus dan motorik kasar. Kemampuan motorik halus adalah gerakan otot yang dilakukan di pergelangan tangan dan tangan. Semua aktivitas di mana seseorang perlu menggunakan otot-otot ini seperti memegang pensil, menggunakan gunting dan lainnya bisa mengalami gangguan. Gerakan yang mengharuskan seseorang untuk menggenggam, membidik, membaca, menulis, dan lain sebagainya yang perlu menggunakan gerakan tangan dan jari yang terkoordinasi, juga  dapat terpengaruh.

Baca Juga: Penyebab Anak Kecil Melihat Objek Kepalanya Suka Dimiringin

Sedangkan keterampilan motorik kasar melibatkan pergerakan kelompok otot besar di tubuh kita. Kegiatan seperti memukul bola tenis, menendang bola dan melempar serta menangkap bola membutuhkan kemampuan koordinasi yang baik antara bagian tubuh kita dengan mata kita. Mengemudi juga membutuhkan koordinasi yang baik antara mata dan tangan. Eye hand coordinations yang buruk dapat memperlambat waktu reaksi atau menyulitkan sinkronisasi gerakan. Hal tersebut tentu bisa membuat proses belajar mengemudi atau berolahraga menjadi lebih sulit untuk dilakukan. Seiring bertambahnya usia, eye hand coordinations cenderung menjadi lebih buruk yang bisa menghambat aktivitas.

Latihan Untuk Meningkatkan Kemampuan Eye Hand Coordinations

Untuk meningkatkan kemampuan eye hand coordinations anda, yang pertama harus dilakukan adalah pemeriksaan kondisi kesehatan mata. Anda perlu untuk mengetahui apakah kondisi mata dalam keadaan yang baik. Selanjutnya, anda bisa memulai latihan sederhana untuk meningkatkan kemampuan eye hand coordinations atau koordinasi mata-tangan. Salah satunya latihan untuk mengasah kemampuan mengalihkan fokus dengan cepat. Anda dapat meningkatkan keterampilan ini dengan melakukan latihan jarak dekat yang sederhana setiap hari.

Latihan lain yang bisa dilakukan untuk mengasah kemampuan eye hand coordinations  yaitu dengan bermain menangkap bola. Ini adalah salah satu cara yang bagus untuk melatih koordinasi tangan-mata dan penglihatan tepi. Anda juga bisa meningkatkan penglihatan pusat dan periferal serta kemampuan untuk bereaksi dengan cepat dan akurat terhadap apa yang dilihat. Tujuan dari latihan-latihan tersebut yaitu untuk memperkuat jalur neuromuskuler antara mata, otak, dan refleks yang dimiliki. Melatih kemampuan eye hand coordinations  dengan baik sangatlah dibutuhkan agar koordinasi mata dan tangan dalam sistem penglihatan bisa bekerja dengan baik.

Anda membutuhkan layanan kesehatan mata? Segera kunjungi Vio Optical Clinic. Kami memberikan layanan pemeriksaan kesehatan mata secara menyeluruh dengan peralatan medis canggih yang lengkap. Vio Optical Clinic memiliki staf professional yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik untuk anda. Percayakan kesehatan mata anda bersama layanan kesehatan mata dari Vio Optical Clinic.

 

Artikel Terkait