Klinik Gangguan Mata – Kesalahan bias atau kelainan refraksi merupakan salah satu penyebab paling umum dari masalah ketajaman visual. Kondisi tersebut menyebabkan mata tidak dapat membiaskan cahaya dengan benar, sehingga mengakibatkan penglihatan kabur dan buram. Jenis yang paling umum dari kesalahan bias atau kelainan refraksi ini yaitu mata minus dan silinder. Penting untuk mengetahui cara menurunkan mata minus dan silinder agar penglihatan yang jelas tetap terjaga.
Penglihatan yang jelas dan jernih sangatlah penting bagi kehidupan setiap orang. Memiliki mata yang sehat sangat diperlukan untuk ketajaman penglihatan yang baik. Meski begitu, gangguan penglihatan akibat kelainan refraksi seringkali mempengaruhi ketajaman visual seseorang. Kelainan refraksi seperti mata minus dan silinder seringkali berpengaruh terhadap penurunan ketajaman visual. Selain itu, gangguan penglihatan mata minus seringkali disandingkan dengan gangguan mata silinder. Dimana keduanya dapat menurunkan ketajaman penglihatan seseorang, bahkan kondisinya yang parah bisa menyebabkan penyakit mata.
Mata minus atau rabun jauh bisa diartikan sebagai kondisi dimana mata tidak bisa melihat jelas objek dengan jarak jauh. Dimana penderita mata minus bisa melihat secara jelas objek yang dekat atau sangat dekat dengan mata. Akan tetapi mereka kesulitan untuk bisa melihat dengan baik objek yang berada jauh dengan mata. Sedangkan, mata silinder atau astigmatisme merupakan suatu kondisi dimana bentuk kornea mata tidak sempurna sehingga menyebabkan penglihatan menjadi kabur dan berbayang.
Kondisi mata minus atau dikenal juga dengan miopi dapat terjadi akibat bentuk atau struktur bola mata. Dimana panjang bola mata melebihi ukuran normal atau bentuk kornea mata yang terlalu melengkung dan menyebabkan kesalahan bias pada sinar cahaya yang masuk ke dalam mata. Akibatnya, fokus cahaya jatuh tidak berada tepat di retina tapi berada di depannya. Kondisi ini dapat berkembang secara bertahap dan bisa memburuk seiring waktu jika tidak ditangani dengan baik.
Kondisi mata silinder atau dikenal juga dengan astigmatisma adalah kelainan refraksi yang diakibatkan oleh ketidaksempurnaan pada sistem optik. Yaitu kelengkungan kornea dan lensa abnormal yang kemudian menyebabkan penglihatan jauh kabur dan berbayang atau fokus lebih dari satu. Kondisi permukaan depan mata (kornea) atau lensa yang memiliki kurva (kelengkungan) tidak sesuai menyebabkan adanya kelainan refraksi. Kondisi ini seringkali muncul saat lahir (bawaan) dan bisa terjadi dalam kombinasi dengan mata minus (rabun jauh) atau rabun dekat (hipermetropi).
Baca Juga: Cara Menyembuhkan Mata Minus Tanpa Operasi dengan Ortho-K (Orthokeratology)
Melakukan perawatan yang aman dan efektif penting untuk menghambat pertumbuhannya. Karena mata minus dan mata silinder bisa bertambah parah dan meningkat dioptrinya apabila tidak memperoleh perawatan yang tepat. Salah satu perawatan efektif untuk menurunkan mata minus dan silinder tanpa operasi adalah dengan orthokeratology (ortho-k). Ini adalah perawatan non bedah yang menggunakan lensa ortho-k sebagai pembentukan kembali kornea yang bertujuan untuk memperbaiki kelainan refraksi.
Ortho-k adalah prosedur perawatan yang melibatkan penggunaan lensa kontak permeabel gas. Dimana lensa ortho-k akan di pakai di malam hari dan dilepas pada keesokan paginya saat bangun tidur. Lensa ortho-k dirancang secara khusus untuk menekan kornea dan menyesuaikan konturnya secara bertahap guna meningkatkan ketajaman penglihatan. Pada awalnya ortho-k diperkenalkan untuk mengatasi masalah mata minus atau rabun jauh. Namun, sekarang ini ortho-k tersedia untuk mengobati jenis kelainan refraksi lainnya termasuk mata silinder atau astigmatisme.
Orthokeratology (ortho-k) adalah cara menurunkan mata minus dan silinder tanpa operasi dengan hasil yang lebih efektif. Ini adalah pilihan yang sangat bagus untuk situasi di mana penglihatan tanpa bantuan merupakan aset atau kebutuhan. Seperti misalnya, mereka yang berpartisipasi dalam olahraga atau para profesi yang pekerjaan sehari-harinya membutuhkan penglihatan jernih dan jelas. Ortho-k adalah solusi tepat untuk memiliki ketajaman visual yang lebih baik.
Anda membutuhkan layanan kesehatan mata? Segera kunjungi Vio Optical Clinic. Kami memberikan layanan pemeriksaan kesehatan mata secara menyeluruh dengan peralatan medis canggih yang lengkap. Vio Optical Clinic memiliki staf profesional yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik untuk anda. Percayakan kesehatan mata anda bersama layanan kesehatan mata dari Vio Optical Clinic. Dan jangan lupa kunjungi juga channel kami VIO OPTICAL Clinic untuk melihat lebih dekat profesionalitas kami dalam perawatan kesehatan mata.