Vision Therapy – Perkembangan kemampuan visual anak sangat penting untuk masa depan mereka. Dimana kemampuan persepsi visual anak menjadi salah satu hal penting yang dapat mendukung perkembangan indera penglihatan mereka dengan baik. Masalah dalam kemampuan persepsi visual anak atau yang disebut dengan disleksia, tentu dapat mempengaruhi indera penglihatan mereka. Sangat penting bagi orang tua untuk mengetahui tentang disleksia dan bagaimana penanganannya.
Ketahui tentang Apa itu Disleksia?
Disleksia merupakan gangguan perkembangan visual yang mempengaruhi kemampuan persepsi visual. Dimana penderitanya mengalami permasalahan dalam proses belajar yang ditandai dengan kesulitan membaca, menulis, atau mengeja. Anak dengan disleksia dapat mengalami kesulitan dalam mengidentifikasi kata-kata yang diucapkan dan mengubahnya menjadi huruf atau kalimat. Kondisi ini disebut juga sebagai gangguan saraf pada bagian otak yang bertugas dalam memproses bahasa. Dimana hal tersebut dapat mempengaruhi kemampuan anak dalam menggunakan bahasa dan berkomunikasi.
Ketahui tentang Faktor Risiko Disleksia
Kondisi disleksia berkaitan dengan kelainan genetik. Yang mana kelainan genetik tersebut dapat mempengaruhi kinerja otak dalam membaca dan berbahasa. Beberapa faktor yang dapat memicu kelainan genetik tersebut seperti riwayat disleksia gangguan belajar lain pada keluarga. Kemudian, kelahiran prematur atau bayi lahir dengan berat badan yang rendah. Serta terpapar zat kimia seperti nikotin, alkohol, NAPZA, atau terjadi infeksi pada masa kehamilan. Mencegah disleksia dengan menerapkan pola hidup sehat penting dilakukan terutama saat masa kehamilan.
Kenali Apa Saja Gejala Disleksia
Disleksia yang dialami anak bisa menunjukkan gejala yang berbeda-beda. Kondisi tersebut tergantung pada usia anak dan tingkat keparahan disleksia. Pada anak usia balita, gejala disleksia biasanya akan sulit untuk dikenali. Akan tetapi, setelah anak mencapai usia sekolah, maka gejala disleksia akan mulai terlihat, terutama ketika mereka belajar membaca. Gejala disleksia yang muncul pada anak, meliputi:
Baca Juga: Ketahui Gangguan Penglihatan Low Vision yang Berdampak pada Kualitas Hidup Seseorang
- Kesulitan dalam mempelajari nama dan bunyi abjad
- Perkembangan bicara anak yang lebih lambat dibandingkan dengan anak seusianya
- Sering menulis terbalik
- Kesulitan untuk membedakan huruf tertentu pada saat menulis
- Kesulitan dalam memproses dan memahami apa yang didengarnya
- Kesulitan dalam mengeja, membaca, menulis dan berhitung
- Kesulitan dalam mengingat suatu huruf, angka, dan warna
- Kesulitan dalam mengucapkan kata yang tidak umum
- Kesulitan dalam memahami tata bahasa dan memberi suatu imbuhan pada kata
Bantu Atasi Masalah Disleksia dengan Program Vision Therapy
Masalah penglihatan tidak hanya dapat dialami oleh orang dewasa, tapi juga oleh anak-anak. Seperti permasalahan penglihatan dan kemampuan persepsi visual yang mempengaruhi bagaimana otak mengolah informasi visual yang diterimanya. Gangguan persepsi visual tersebut dapat mengakibatkan disleksia, yang mana berpengaruh terhadap keterbatasan kemampuan komunikasi dan bahasa anak. Untuk mengatasi permasalahan disleksia tersebut, vision therapy adalah solusi yang efektif. Dengan vision therapy, sistem visual akan belajar untuk memperbaiki dirinya. Sehingga, kemampuan visual bisa berfungsi secara optimal.
Vision therapy atau disebut juga sebagai terapi penglihatan adalah perawatan khusus untuk memperbaiki permasalahan visual tanpa operasi. Dimana di dalamnya terdapat serangkaian program latihan visual yang ditujukan untuk memperbaiki permasalahan visual seperti disleksia. Sehingga, dapat meningkatkan kemampuan visual anak dengan lebih baik. Melalui vision therapy dengan terapi proprioseptif maka persepsi visual dan gerak tubuh anak dapat selaras. Terapi proprioseptif berfungsi untuk memperbaiki masalah disleksia yang terjadi akibat persepsi visual yang salah.
Anda membutuhkan layanan kesehatan mata? Segera kunjungi Vio Optical Clinic. Kami memberikan layanan pemeriksaan kesehatan mata secara menyeluruh dengan peralatan medis canggih yang lengkap. Vio Optical Clinic memiliki staf profesional yang siap untuk memberikan pelayanan terbaik untuk anda. Percayakan kesehatan mata anda bersama layanan kesehatan mata dari Vio Optical Clinic.