Memperbaiki Masalah Presbiopi dengan Ortho-K

Orthokeratology atau ortho-k adalah teknik klinis yang menggunakan lensa kontak kaku yang dipasang untuk membentuk kembali profil kornea. Ini memodifikasi atau menghilangkan kesalahan refraksi yang terjadi pada mata. Dalam ortho-k, pasien memakai lensa kontak geometri terbalik semalaman untuk koreksi ametropia rendah sampai sedang. Metode terbaru dari ortho-k juga digunakan untuk memperbaiki presbiopia, simak penjelasannya berikut ini.

Mengenal Lensa Ortho-K

Lensa kontak ortho-k menghasilkan pembentukan kembali kornea karena plastisitas kornea, terutama lapisan epitel. Jika jumlah cetakan kornea dikontrol dengan benar, mata dapat diarahkan ke fokus yang benar untuk mengkompensasi kesalahan refraksi pasien. Lensa kontak ortho-k modern yang dipakai semalam menghasilkan perubahan yang cepat, dengan sebagian besar hasil terlihat setelah malam pertama. Stabilitas bias terjadi dalam 1 hingga 2 minggu. Ortho-k dengan desain lensa terbaru juga menjanjikan sebagai pengobatan untuk hiperopia dan presbiopia melalui penajaman kornea.

Mengenal Presbiopi

Presbiopi adalah suatu kondisi dimana mata akan kehilangan kemampuannya untuk bisa focus dengan baik. Kondisi ini terjadi secara bertahap yang memengaruhi focus mata untuk melihat suatu objek pada jarak dekat. Ini juga merupakan salah satu hal yang bisa dirasakan oleh siapa saja sebagai bagian dari proses penuaan tubuh secara alami. Presbiopi bisa berkembang secara bertahap, karena itu tidak sedikit yang baru menyadari gejalanya setelah memasuki usia di atas 40 tahun. Beberapa gejala yang umumnya bisa dialami oleh penderita presbiopi diantaranya adalah:

  • Kebiasaan dalam menyipitkan mata
  • Membutuhkan lampu yang lebih terang saat membaca
  • Kesulitan untuk membaca huruf yang berukuran kecil
  • Penglihatan menjadi kabur ketika membaca dengan jarak yang normal
  • Sakit kepala atau mata yang menegang setelah membaca dengan jarak yang dekat
  • Kecenderungan untuk memegang suatu objek yang lebih jauh, agar huruf bisa lebih jelas terbaca

Sementara itu, presbiopi disebabkan oleh melemahnya otot yang berada di sekitar lensa mata. Dimana lensa mata dikelilingi oleh otot yang bersifat elastis, yang berfungsi dalam mengubah bentuk lensa yang dibutuhkan untuk memfokuskan cahaya. Ketika otot di sekitar lensa mata mulai kehilangan tingkat elastisitasnya dan mulai mengeras maka bisa menyebabkan presbiopi. Yang ditandai dengan lensa yang menjadi kaku dan tidak bisa berubah bentuk, sehingga membuat cahaya yang masuk ke retina tidak bisa fokus.

Baca Juga: Pelajari dengan Baik Mata Minus dan Manfaat Terapi Mata Minus

Lensa Untuk Memperbaiki Presbiopi

Kacamata bukan hanya satu-satunya pilihan yang bisa digunakan untuk penglihatan jarak jauh dan dekat. Jika Anda berusia di atas 45 tahun itu tidak berarti Anda tidak bisa memakai lensa kontak untuk memberikan tingkat penglihatan yang sama. Lensa kontak sangat cocok untuk saat Anda ingin bisa melakukan hal-hal yang Anda sukai dalam hidup tanpa perlu repot harus memakai bingkai di wajah Anda. Pilihan untuk pemakaian lensa kontak bagi penderita presbiopi diantaranya seperti lensa kontak multifokal dan lensa kontak monovision hingga lensa ortho-k.

Ortho-K Mengoreksi Presbiopia

Ortho-k bisa digunakan untuk mencapai koreksi presbiopi. Di sini, mata dikoreksi sepenuhnya untuk jarak kauh dan dekat. Ini adalah solusi dalam pembentukan kembali kornea. Penderita presbiopi bisa menikmati penglihatan yang baik di semua jarak dengan ortho-k. Penggunaan lensa ortho-k, menginduksi penjuraman pusat dan pendataran paracentral dengan lensa semalaman. Sehingga, pasien bisa memiliki penglihatan dekat fungsional sepanjang hari, tanpa kehilangan penglihatan jarak binokular. Sebelum melakukan langkah tersebut, maka diperlukan topografer kornea.

Topografer kornea dibutuhkan untuk desain dan manajemen ortho-k. Ini  adalah peralatan yang penting, yang akan membantu dalam merancang lensa ideal untuk kornea dan pembiasan tertentu. Ini juga membantu dalam memantau efek dari lensa ortho-k yang dipasang. Peta topografi yang dibutuhkan dalam ortokeratologi untuk hiperopik adalah peta tangensial, aksial, elevasi, dan subtraktif.

Apabila anda membutuhkan layanan ortho-k (ortho-k), Vio Optical Clinic adalah pilihan terbaik. Dengan prosedur pemeriksaan secara menyeluruh, kami memberikan layanan kesehatan mata terbaik untuk anda. Vio Optical Clinic didukung oleh staff professional dan peralatan medis yang lengkap. Segera kunjungi Vio Optical Clinic untuk mendapatkan layanan kesehatan mata terbaik bagi anda dan keluarga.

 

Artikel Terkait